Kunjungan kerja sama yang dilakukan oleh Fakultas
Sains dan Teknologi UIN Alauddin Makassar dengan penanggung jawab prodi
fisika melakukan tindak lanjut kerjasama (MoU) antara Universitas
Hasanuddin dengan UIN Alauddin Makassar dilakukan pada hari Senin,
Tanggal 5 Agustus 2024 bertempat di Science building MIPA Lantai 3.
Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas
Hasanuddin (Unhas) dan Fakultas Sains dan Teknologi (FST) Universitas
Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar telah menandatangani Perjanjian
Kerjasama (MoA) yang bertujuan untuk mempererat kerjasama dalam berbagai
bidang akademik. Acara penandatanganan tersebut dihadiri oleh Dekan
Fakultas Sains dan Teknologi UIN Alauddin Makassar, Ar. Fahmyddin A'raaf
Tauhid, S.T., M.Arch., Ph.D., IAI, Ketua Program Studi Fisika, Bapak
Muh. Said L., S.Si., M.Pd., Sekretaris Program Studi Fisika, Bapak
Amirin Kusmiran, S.Si., M.T., serta perwakilan dosen dari Program Studi
Fisika yaitu Ibu Nurul Fuadi, S.Si., M.Si., Bapak Andi Syam Rizal,
S.Si., M.T., dan Ibu Minarti, S.Si., M.T. Sedangkan dari Universitas
Hasanuddin dihadiri oleh dekan FMIPA beserta jajarannya. Kegiatan MoA
tersebut ditindaklanjuti oleh A Program Studi Fisika UIN Alauddin
Makassar dengan Departement Fisika dan Geofisika Universitas Hasanuddin
dalam bentuk Implementasi Kerjasama (IA).
Kerjasama ini mencakup beberapa bidang penting, di antaranya:
Bidang Penelitian:
- Dosen dari Unhas dan UIN Alauddin Makassar dapat berkolaborasi dalam berbagai proyek penelitian. Diharapkan, sinergi ini akan menghasilkan penelitian-penelitian berkualitas tinggi yang dapat memberikan kontribusi nyata bagi perkembangan ilmu pengetahuan.
Bidang Pendidikan:
- Dosen dari Unhas memiliki kesempatan untuk mengajar di UIN Alauddin Makassar, begitu juga sebaliknya. Pertukaran dosen ini diharapkan dapat memperkaya wawasan dan pengalaman akademik para dosen serta meningkatkan kualitas pembelajaran bagi mahasiswa di kedua institusi.
Bidang Pengabdian:
- Kedua fakultas berkomitmen untuk berkolaborasi dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat. Kerjasama ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi komunitas sekitar dan memperkuat peran perguruan tinggi dalam pembangunan masyarakat.
Selain itu, mahasiswa dari UIN Alauddin Makassar juga diberi kesempatan untuk mendaftar dalam program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) di Unhas. Pendaftaran dapat dilakukan sebelum tanggal 18 Agustus 2024, dengan perkuliahan yang dijadwalkan akan dimulai pada tanggal 19 Agustus 2024.
Dengan adanya kerjasama ini, diharapkan terjalin hubungan yang lebih erat antara Unhas dan UIN Alauddin Makassar, serta terciptanya kolaborasi yang bermanfaat bagi perkembangan akademik dan kemajuan ilmu pengetahuan di Indonesia.