Laboratorium Fisika pada Program Studi Fisika Fakultas Sains dan Teknologi (FST) UIN Alauddin Makassar dengan sukses menyambut kunjungan siswa kelas IX dari SMPIT Ar-Rahmah Makassar pada tanggal 21 November 2024. Acara ini dirancang untuk memperkenalkan fungsi serta pemanfaatan laboratorium fisika kepada siswa sekaligus memperluas wawasan mereka dalam bidang sains.
Kegiatan berlangsung dengan lancar dan penuh antusiasme dari para siswa. Peserta memperoleh pengalaman langsung terkait prosedur kerja laboratorium, mengenal berbagai alat fisika, dan mempelajari aplikasinya dalam kehidupan sehari-hari. Kunjungan ini diterima dengan hangat oleh Kepala Laboratorium Fisika, Bapak Prasepvianto Estu Broto, M.Si., Laboran Bapak Abdul Mun'im Thariq, S.T., M.T., turut mendampingi dalam kegiatan kunjungan laboratorium ini.
Kegiatan dimulai dengan kunjungan ke Laboratorium Fisika Dasar, dilanjutkan ke Lab Elektronika dan Instrumentasi, dan diakhiri di Lab Optik. Selama kunjungan, siswa diberi kesempatan untuk bertanya kepada para asisten laboratorium, menciptakan suasana pembelajaran yang interaktif dan bermanfaat. Program Studi Fisika berharap kegiatan serupa dapat terus dilakukan sebagai bagian dari upaya mendukung pendidikan sains bagi generasi muda.