akultas Sains dan Teknologi UIN Alauddin Makassar mengadakan acara Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) dengan Pusat Riset Teknologi Kekuatan Struktur (PRTKS), Organisasi Riset Energi dan Manufaktur, Badan Riset dan Inovasi Nasional (OREM-BRIN). Acara ini merupakan bagian dari kunjungan PRTKS-OREM-BRIN ke Fakultas Sains dan Teknologi, UIN Alauddin Makassar.
Kegiatan yang berlangsung di Ruang Senat Fakultas Sains dan Teknologi ini dihadiri oleh Dekan Fakultas, jajaran pimpinan, serta perwakilan dari BRIN. Sekertaris Prodi Fisika, Bapak Amirin Kusmiran, turut menghadiri acara tersebut.
Penandatanganan PKS ini bertujuan untuk memperkuat kolaborasi dalam penelitian di bidang teknologi kekuatan struktur dan pengembangan energi serta manufaktur. Harapannya, kerja sama ini dapat mendorong inovasi riset yang bermanfaat bagi kedua institusi, serta bagi kemajuan sains dan teknologi di Indonesia.
Acara dimulai pada pukul 08.30 WITA dan berlangsung hingga selesai. Momen ini diharapkan menjadi langkah awal yang penting dalam upaya memperkuat sinergi riset antar lembaga dan mendorong hasil-hasil penelitian yang aplikatif dan inovatif.
Dengan adanya PKS ini, kedua institusi berkomitmen untuk terus mengembangkan penelitian yang berfokus pada penguatan struktur dan energi, sejalan dengan visi riset berkelanjutan yang berkontribusi pada kemajuan bangsa.